Cara Beli Voucher WiFi ID – Jika kamu kehabisan kuota internet pribadi, kamu bisa memanfaatkan koneksi WiFi. Saat ini, siapa saja dapat memasang WiFi di rumah, dan untuk mengisi ulang kuotanya, dapat diisi ulang dengan cara beli voucher WiFi ID secara online.
Saat ini, internet telah menjadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat, terutama untuk bekerja, berkomunikasi, dan mengakses media sosial. Agar tetap terhubung dengan koneksi yang cepat dan stabil, kamu bisa mencoba WiFi ID untuk pengalaman internet yang lebih lancar dan nyaman setiap hari.
Setiap pengguna WiFi ID bahkan bebas mengisi ulang kuotanya dengan jumlah berapa pun, mulai dari Rp.5,000 dan ratusan ribu tergantung kebutuhan pribadi. Selain itu, kamu bisa menggunakan aplikasi resminya atau platform lain untuk top up paket datanya kalau habis lho.
Cara Beli Voucher WiFi ID

Kami sudah menyiapkan sejumlah tutorial supaya kamu bisa membeli voucher WiFi ID dengan mudah. Seperti kami sebutkan kalau kamu dapat menggunakan aplikasi untuk melakukannya, baik WiFi.ID Go atau app lain. Prosesnya cepat, mudah, dan kuotanya langsung masuk ke nomormu secara otomatis.
Cara Beli Voucher WiFi ID Lewat WiFi.ID Go
Aplikasi WiFi.ID Go bisa kamu manfaatkan untuk membeli voucher WiFi tanpa ribet, sedangkan prosedurnya adalah sebagai berikut:
Langkah 1: Buka Aplikasi WiFi.ID Go
- Buka aplikasi WiFi.ID Go di HP kamu terlebih dulu.
- Pada halaman utama, tekan tombol Buy Voucher yang ada di bagian bawah.
Langkah 2: Tekan Tombol Setuju
- Baca informasi tentang ketentuan dan syarat yang muncul di layar.
- Centang kolom tersedia untuk menghilangkan pemberitahuan serupa nanti.
- Klik Setuju.
Langkah 3: Cek Voucher
- Pada halaman berikutnya, cek voucher internet yang tersedia.
- Kamu bisa membeli mulai dar Rp.5,000 dengan mengetuk harganya.
Langkah 4: Atur Metode Pembayaran
- Kamu bisa memilih menu ShopeePay sebagai metode pembayaran untuk membeli vouchernya.
Langkah 5: Tekan Tombol Beli
- Cek informasi detail pembelian voucher yang ada di layar.
- Pastikan semua keterangan sudah benar, kemudian tekan Beli atau Buy untuk konfirmasi.
Langkah 6: Masukkan PIN
- Masukkan PIN ShopeePay untuk konfirmasi pembelian voucher WiFi ID.
- Jika terkonfirmasi, permintaanmu akan segera diproses.
Langkah 7: Pembayaran Berhasil
- Pembayaran voucher WiFi ID dengan ShopeePay sudah berhasil.
- Kamu bisa menggunakannya untuk browsing harian tanpa batas.
Cara Beli Voucher WiFi ID Lewat Agen Pulsa
Kamu bisa menggunakan aplikasi Agen Pulsa untuk membeli voucher WiFi ID dengan mengikuti tutorial dibawah ini:
Langkah 1: Buka Aplikasi Agen Pulsa
- Buka aplikasi Agen Pulsa di HP kamu terlebih dulu.
- Geser ke bawah untuk menemukan menu Voucher.
- Jika sudah ketemu, ketuk opsi tersebut.
Langkah 2: Pilih Menu Voucher WiFi ID
- Pada bagian Pembelian Voucher, cek sejumlah produk voucher yang bisa dibeli.
- Pilih menu Voucher WiFi ID.
Langkah 3: Masukkan Nomor Pelanggan
- Silakan masukkan nomor pelanggan ke kolom tersedia.
- Jangan lupa untuk memilih nominal voucher yang ingin dibeli, yakni mulai dari Rp.5,000 per transaksi.
Langkah 4: Konfirmasi Pembayaran
- Cek menu pop-up konfirmasi pembayaran voucher yang muncul di layar.
- Jika setuju, tekan tombol Kirim.
- Voucher WiFi ID sudah aktif dan siap digunakan.
Tidak perlu khawatir lagi kalau koneksi internet bermasalah di rumah. Kamu cukup mengikuti salah satu cara beli voucher WiFi ID di atas, sehingga browsing dan chatting tetap lancar di semua perangkat setiap hari. Semoga membantu!