Cara Kredit di Tokopedia

Cara Kredit di Tokopedia – Tokopedia merupakan salah satu marketplace di Indonesia, yang mana kamu bisa beli apa saja dengan mudah dan cepat. Menariknya, pengguna dapat berbelanja dengan cara kredit di Tokopedia. Cocok sekali ketika punya keperluan mendesak, tapi uangnya belum cukup.

Kredit di Tokopedia tidak sama dengan di tokonya langsung. Karena lewat marketplace ini, tidak memerlukan uang muka. Bahkan kamu yang tidak punya kartu kredit pun bisa mencoba. Bagaimana saja cara-caranya? Simak selengkapnya di sini.

Read More

Cara Kredit di Tokopedia ⛈️

Cara Kredit di Tokopedia
Kredit di Tokopedia

Membeli barang secara kredit di Tokopedia itu ada tiga macam cara. Kamu bisa menggunakan layanan GoPay Later, aplikasi pembayaran Kredivo, dan kartu kredit. Berikut panduannya.

Cara 1. Kredit di Tokopedia Pakai GoPay Later ⛈️

Pastinya semua sudah tahu kalau Tokopedia dan Gojek itu saling bekerja sama. Itulah kenapa saat bertransaksi di Tokopedia akan muncul opsi pembayaran GoPay. Termasuk juga metode kredit menggunakan GoPay Later.

Kalau kamu sudah mengaktifkan GoPay Later dan memiliki limit, bisa dipakai beli apa saja. Langkah-langkahnya begini:

  • Cari dulu barang yang akan kamu beli seperti biasanya.
  • Bacalah deskripsi dan spesifikasi produk tersebut.
  • Untuk melakukan checkout, klik Beli Langsung.
  • Pilih varian produk dan ketuk Beli Langsung. Kamu juga bisa checkout barang-barang yang tersimpan di keranjang.
Baca ini:  Cara Kredit di Shopee Tanpa Kartu Kredit
  • Setelah ada di halaman checkout, tentukan dulu metode pengirimannya.
  • Selanjutnya pilih metode pembayaran.
  • Dari opsi yang tersedia, pilih GoPay Later.
  • Berikutnya ketuk Jenis Pembayaran.
  • Yang penting di sini, pilih tenor atau jangka waktu cicilan sesuai kemampuan. Cek pula jumlah tagihan per bulannya.
  • Jangan lupa masukkan voucher ongkir dan diskon jika ada. Kalau sudah yakin, klik Bayar.
  • Terakhir, masukkan PIN GoPay-mu.

Cara 2. Kredit di Tokopedia Pakai Kredivo ⛈️

Menggunakan GoPay Later merupakan cara kredit di Tokopedia tanpa kartu. Tapi ternyata ada cara lain, yaitu memakai limit Kredivo. Kalau kamu sudah biasa bertransaksi pakai Kredivo dan jumlah limit masih ada, bisa dijadikan sebagai metode pembayaran dengan langkah-langkah berikut:

  • Cari dan checkout produk yang dibutuhkan.
  • Selanjutnya di halaman checkout, tentukan metode pengirimannya. Pilih yang ongkirnya kecil atau bahkan 0 rupiah.
  • Kalau sudah, geser ke bawah dan klik tombol Pilih Pembayaran.
  • Pada bagian metode pembayaran, ketuk Lihat Semua.
  • Kamu bisa memilih metode pembayaran Mandiri Virtual Account.
  • Kemudian klik Bayar di bawah.
  • Kamu akan mendapatkan kode virtual account dan jumlah pembayaran. Salin dulu kode tersebut.
  • Selanjutnya buka aplikasi Kredivo dan pilih menu Belanja di Tokopedia.
  • Ketuk Mulai Transaksi.
  • Agar lebih mudah, ketuk Izinkan Tempel.
  • Otomatis kode dari Tokopedia tadi akan ter-paste-kan. Pastikan sekali lagi kodenya sama persis dan tidak ada yang keliru. Kemudian klik Mulai Transaksi.
  • Di halaman selanjutnya, pilih kategori transaksi yang sesuai produkmu. Contohnya jika beli TV, maka memilih Elektronik.
  • Untuk nominal, tulis sama persis di Tokopedia.
  • Ketuk Lanjutkan.
  • Lalu tentukan ambil cicilan berapa bulan. Masukkan PIN Kredivo dan tekan Lanjutkan untuk menyelesaikannya.
Baca ini:  Cara Kredit Rumah BTN

Cara 3. Kredit di Tokopedia Pakai Kartu Kredit ⛈️

Kalau kamu punya kartu kredit, bisa digunakan untuk beli barang dengan sistem cicilan juga. Boleh pakai kartu kredit apa saja, seperti Tokopedia Card. Berikut ini caranya:

  • Checkout barang seperti biasanya.
  • Kemudian ubah metode pembayaran.
  • Jika kartunya belum pernah ditambahkan, pilih metode Kartu Kredit/Cicilan.
  • Lalu ketuk Tambah Kartu dan lengkapi datanya.
  • Tapi jika sudah tersambung, pilih kartunya, contohnya Tokopedia Card.
  • Berikutnya klik Jenis Pembayaran.
  • Tentukan ingin ambil tenor berapa bulan. Cek juga besar cicilan per bulan.
  • Kalau sudah yakin, klik Bayar.
  • Kamu diminta untuk memasukkan kode otentikasi yang dikirimkan via SMS.

Sudah cukup jelas, kan, cara kredit di Tokopedia? Kamu bisa menggunakan kartu kredit, seperti Tokopedia Card. Tapai kalau tidak punya, dapat memakai limit GoPay Later atau Kredivo.

Related posts