Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri – Bank Mandiri termasuk salah satu bank yang menawarkan berbagai macam produk keuangan terbaik untuk nasabahnya, termasuk layanan kartu kredit yang dapat memberikan banyak manfaat dan kemudahan dalam bertransaksi. Kamu bisa mengajukan diri sebagai pengguna kartu kredit dengan cara bikin kartu kredit Mandiri secara online tanpa perlu repot datang langsung ke kantor cabang.

Setiap orang dapat mendaftarkan diri sebagai pemilik kartu kredit tanpa harus menghabiskan waktu untuk antre di kantor cabang lho. Maka dari itu, proses pengajuannya sekarang menjadi sangat cepat, praktis, dan instan karena cukup dengan sekali klik saja. Nasabah hanya perlu mengakses website resmi Mandiri untuk mengisi formulir dan mengirim permohonannya secara online, sehingga pendaftaran bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja tanpa kendala.

Kamu pun wajib melampirkan sejumlah data diri penting seperti biodata, riwayat pekerjaan, sampai kontak darurat untuk pengajuan kartu kredit Mandiri. Jika salah satu datanya tidak ada, biasanya permohonan tersebut tidak akan diterima demi mencegah telat bayar atas penggunaan dana dari kartu kreditnya.

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri
Bikin Kartu Kredit Mandiri

Setiap nasabah Mandiri memiliki kesempatan untuk mengajukan diri sebagai pengguna kartu kredit, asalkan telah memenuhi semua persyaratan yang telah ditetapkan. Pastikan kamu tidak melewatkan atau tidak memenuhi salah satu syarat yang bisa menyebabkan pengajuanmu ditolak.

Agar proses permohonan kartu kredit berjalan lancar dan tanpa hambatan, kami akan membantu memberikan panduan lengkap melalui artikel ini, sehingga kamu bisa lebih mudah memahami langkah-langkah serta persyaratan yang diperlukan.

Kamu bisa menikmati layanan transaksi lebih aman dan tanpa batas dengan kartu kredit Mandiri. Semua itu dapat diperoleh dengan mengajukan permohonannya lewat panduan berikut:

Langkah 1: Buka Website Bank Mandiri ✅

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri

Langkah 2: Cek Kartu Kredit ✅

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri
  • Cek daftar kartu kredit yang tersedia dan bisa didaftarkan.
  • Pastikan kamu memilih dan mengajukannya sesuai dengan budget sekaligus kebutuhan.
  • Jika sudah ketemu, ketuk opsi Pilih Kartu Ini.

Langkah 3: Masukkan Data Pribadi ✅

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri
  • Pada halaman berikutnya, masukkan sejumlah data diri valid untuk verifikasi.
  • Jangan lupa lampirkan foto e-KTP untuk validasi.
  • Klik Selanjutnya di bagian kanan bawah.

Langkah 4: Klik Setuju ✅

Cara Bikin Kartu Kredit Mandiri
  • Klik Setuju untuk melanjutkan proses pengajuan layanannya.

Langkah 5: Masukkan Data Pekerjaan ✅

  • Isi sejumlah informasi tentang data pekerjaanmu, mulai dari nama perusahaan, alamat, sampai jumlah pendapatan yang diterima.
  • Klik Selanjutnya lagi.

Langkah 6: Masukkan Kontak Darurat ✅

  • Kamu akan diminta untuk melampirkan kontak darurat, agar suatu saat kalau terjadi penggunaan kartu kredit tidak wajar bisa menghubungi orang tersebut.
  • Lampirkan kontak orang tua, kakak, adik atau kerabat yang benar-benar dekat denganmu.
  • Klik Selanjutnya.

Langkah 7: Masukkan Alamat Pengiriman ✅

  • Pada halaman selanjutnya, masukkan detail alamat pengiriman kartu kredit dengan benar.
  • Pihak Mandiri tidak mewajibkan nasabah untuk ambil kartunya ke kantor cabang, sehingga kamu dapat menerimanya di alamat masing-masing.
  • Klik Selanjutnya lagi.

Langkah 8: Setujui Penggunaan Data Pribadi ✅

  • Bank Mandiri akan meminta konfirmasi dan persetujuanmu atas penggunaan data pribadi, apalagi selama kamu berstatus sebagai pengguna kartu kreditnya.
  • Baca semua informasi yang ada di layar dengan teliti.
  • Jika sudah yakin, centang kolom setuju.
  • Tekan tombol Selanjutnya.

Langkah 9: Permohonan Kartu Kredit Diproses ✅

  • Bank Mandiri akan mengirimkan pesan melalui WhatsApp berupa konfirmasi terhadap permohonan kartu kredit.
  • Pastikan kamu berhasil lolos sebagai pengguna kartunya dan baca informasinya lebih lanjut di pesan tersebut.

Bukan rahasia umum kalau cara bikin kartu kredit Mandiri online di HP sangat mudah dan praktis. Kamu cukup klik-klik dan melampirkan data tertentu saja, pastikan semua informasinya valid agar permohonanmu dapat diproses lebih cepat dan kartunya langsung diantar ke rumah. Semoga membantu!

Related posts